PJJ SMPN 1 Sidomulyo


 Tahun Ajaran Baru 2020/2021 sudah dimulai, tetapi belum diperkenankan tatap muka di kelas karena protokol covid-19. Oleh karena itu diperlukan skenario pembelajaran online/daring yang disesuaikan dengan kondisi sekolah dan siswa. 

Meskipun demikian, pembelajaran online tetap memerlukan sumber belajar yang memadai selain buku cetak yang akan dibagikan oleh perpustakaan. Adapun sumber belajar online antara lain :

Selain sumber belajar diatas, platform yang akan digunakan untuk pembelajaran online adalah Google Classroom. Siswa akan bergabung ke kelas virtual sesuai jenjang dan guru mapel masing-masing. 

Kemudian Siswa dapat mengerjakan tugas-tugas online di google classroom tersebut dan dapat pula mengerjakan quiz/soal di aplikasi google quiz. 

Sedangkan untuk pengambilan nilai dengan metode cbt, siswa dapat mengakses Exam Caraka melalui android/laptop sesuai user/password yang diberikan oleh wali kelas. 

Bagi siswa-siswi diharapkan berperan aktif di forum diskusi facebook PJJ SMPN 1 Sidomulyo sesuai mata pelajaran dan jenjang kelas. #pembelajaranjarakjauh

No comments:

Post a Comment